0




Berita Metropolitan.com, Jakarta – Politisi PDIP Maruarar Sirait menyarankan kandidat petahana Cagub DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) harus berguru kepada Presiden Joko Widodo yang dianggap berhasil saat menjadi Gubernur DKI. Pria yang arab disapa Ara itu menilai Jakarta berkembang jauh lebih baik ketika mulai dipimpin Jokowi. 



Ahok sebagai pasangan Jokowi kala itu juga telah menerapkan langkah-langkah yang sama sehingga perubahan itu semakin lebih terasa bagi masyarakat. Salah satunya adalah soal pelayanan publik. 



“Perubahan apa? Pelayanan publik, penanganan banjir itu lebih baik dan cepat. Itu yang dirasakan. Itu bisa dibuktikan dari tingkat kepuasan publik atas kinerja yang atas tinggi sekali,” ungkap Ara di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jaksel, Sabtu (10/9/2016).



Ara yang hadir di acara pelantikan Wakapolri Komjen Syafruddin itu menilai Ahok bisa kembali menang pada pesta demokrasi Jakarta 2017 mendatang. Apalagi popularitas Ahok di masyarakat cukup baik.



“Elektabilitas Ahok sangat tinggi sekali. Walaupun sudah ada isu korupsi, karakter keras, kemudian masalah serapan anggaran dia perlu tingkatin itu. Tapi elektabilitasnya sangat tinggi,” kata Ara.



Anggota DPR tersebut yakin Ahok pada akhirnya akan diusung oleh PDIP bersama Dajrot Saiful Hidayat. Apalagi Ara menilai Ahok punya kedekatan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.



“Komunikasi dengan Ibu Mega sangat baik dan panjang. Dulu kan Jokowi-Ahok kan Ibu Mega yang mendukung, PDIP yang mendukung, komunikasi sangat baik bagaimana ultah Ibu Mega dia dapat yang pertama kemudian buku juga pertama,” jelas dia.



“Komunikasi Gubernur Jakarta dengan Presiden Indonesia kan harus baik. Ini kan Jakarta. Ahok dan Jokowi itu sangat baik sekali,” imbuh Ara.



Ahok pun menurutnya punya banyak modal untuk bisa kembali memenangkan Pilgub DKI. Selain memiliki kinerja dan elektabilitas yang baik, hubungan dekat Ahok dengan Jokowi dan Mega disebut Ara menjadi faktor yang cukup penting.



Meski begitu, bukan berarti Ahok tidak memiliki kekurangan. Untuk itu Ara mengimbau agar kandidat cagub incumbent tersebut untuk berguru kepada Jokowi.



“Ahok belajarlah sama Jokowi. Jokowi itu kinerjanya baik, figurnya kuat tapi dia bisa rendah hati dan bisa berkomunikasi dengan baik sehingga parpol mendukung. Jokowi mampu memadukan itu,” ucap mantan Timses Jokowi itu.



“Ahok harus berguru ke Jokowi, dan tetap punya kemandirian. Mengambil keputusan demi bangsa dan negara. Jokowi mampu melakukan itu. Komunikasi dengan parpol bagus, dukungan parpol bagus, dengan relawan bagus,” sambung Ara.



Dengan memadukan semua unsur tersebut, anggota dewan ini yakin Ahok bisa menjadi Gubernur DKI untuk periode kedua. Ara pun optimis partainya itu pada akhirnya akan mengusung Ahok.



“Karena komunikasinya (Jokowi) baik dan rendah hati, Ahok harus belajar soal itu. Kalau dia mampu, dia akan balik mimpi Jakarta lagi. Saya yakin PDIP dalam hal ini Ketua Umun kita Ibu Mega akan mendukung kembali Ahok dan Djarot,” tandasnya. (Sumber: detik.com). 



Source link



Posting Komentar

 
Top