0



Okterus.com – Rekor demi rekor seperti sudah biasa menyapa seorang Cristiano Ronaldo di sepanjang karir sepakbolanya. Namun pada rekor terbarunya kali ini sedikit agak berbeda dari biasanya. Jika sebelum-sebelumnya Cristiano Ronaldo memecahkan satu demi satu rekor para pendahulunya.


Kini ia berhasil memecahkan 3 rekor sekaligus di ajang Liga Champions. Rekor tersebut ia ciptakan pada pertandingan melawan Borussia Dortmund di matchday ke 2 Liga Champions 2016/2017.


Real Madrid yang menyambangi markas Borussia Dortmund, gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang 2-2 oleh tim tuan rumah. Dan hasil imbang di pertandingan ini merupakan hasil imbang ketiga beruntun yang dialami oleh Real Madrid awal musim ini.


Imbang Lawan Dortmund, Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor Liga Champions

Selebrasi Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang Borussia Dortmund via goal

Akan tetapi di balik hasil imbang yang diraih oleh Los Blancos. Ternyata ada sebuah catatan manis yang berhasil diukir oleh sang mega bintangnya, Cristiano Ronaldo. Mencetak gol pertama di pertandingan melawan Die Borussen, memiliki beberapa makna penting bagi kapten Timnas Portugal itu.




Satu gol tersebut membuatnya berhasil mencetak 3 rekor sekaligus di ajang Liga Champions. Berikut 3 rekor yang baru saja diukir oleh Cristiano Ronaldo di pertandingan melawan Borussia Dortmund.


1. Mencetak 51 gol di babak penyisihan grup Liga Champions



Hingga saat ini Cristiano Ronaldo telah berhasil mencetak sebanyak 51 gol di babak penyisihan Liga Champions dan mengalahkan pesaing terdekatnya, Lionel Messi, yang saat ini sudah mengkoleksi sebanyak 50 gol.


2. Lima gol lagi Cristiano Ronaldo mendapatkan milestone 100 gol Liga Champions


Ronaldo yang kini merupakan top skor sepanjang masa Liga Champions dengan torehan 95 gol. Semakin mendekati rekor fantastiknya yakni menjadi pemain pertama sepanjang sejarah sepakbola Eropa yang berhasil meraih milestone 100 gol di Liga Champions.


3. Pemain dengan gol tandang terbanyak di ajang Liga Champions


Rekor ketiga yang diraih oleh pemain berusia 31 tahun tersebut, adalah rekor gol tandang terbanyak di ajang Liga Champions yang saat ini sudah menembus 45 gol. Rekor ini juga sudah membuktikan mental juara dari seorang Cristiano Ronaldo yang selalu ingin menang dan mencetak banyak gol meskipun ia bermain di kandang lawan.


Dengan performanya saat ini yang masih berada di level teratas para pesepakbola dunia lainnya. Bukan tidak mungkin, ia akan lebih banyak lagi menciptakan rekor yang bahkan tidak terpikirkan oleh kita.






Posting Komentar

 
Top