0



Berita Metropolitan – Gubernur DKI Jakarta, Ahok mengomentari tentang julukan yang diberikan terhadapnya yaitu Gubernur Upah Murah.


Julukan tersebut diberikan kepadanya oleh para buruh yang melakukan unjuk rasa kemarin.


Ahok menjelaskan bahwa upah di Jakarta yang lebih rendah jika dibandingkan dengan Bekasi bukanlah berarti kesejahteraan warga Bekasi lebih tinggi daripada Jakarta.


“Sekarang saya tanya, UMP kami lebih murah dibandingkan sama Bekasi, kehidupan orang Bekasi sama kami lebih baik mana?” terang Ahok dikutip Berita Metropolitan.



Ahok.

Ahok.

Ahok menjelaskan bahwa untuk Pemprov DKI Jakarta malah menolong untuk warga Bekasi dengan subsidi bus yang murah.


“Kalau kita mau jujur nih, malah kami menolong Bekasi dengan subsidi bus murah Rp 3.500,” jelasnya lagi.




Tetapi, Ahok tak mau menjelaskan subsidi murah yang dimaksudnya tersebut. Pemprov DKI Jakarta memang mempunyai bus transjakarta yang beroperasi sampai ke Kota Bekasi.


 


Ia menegaskan kembali soal gaji yang besar tentu akan percuma kalau biaya hidup buruh mahal.


Oleh karena itulah, Ahok menjelaskan kalau Pemprov DKI Jakarta lebih fokus kepada biaya hidup warga Jakarta, baik itu di dalam hal transportasi, kesehatan, perumahan dan pendidikan.


“Jadi buat apa gaji Rp 5 juta tetapi biaya hidupnya mahal? Lebih baik gaji Rp 3,5 juta tetapi biaya hidupnya cuma Rp 2,5 juta,” tutupnya.


 


Penulis: Yulianto






Posting Komentar

 
Top