0






Foto-foto Putra Mahkota Thailand saat turun dari pesawat dan disambut kru Royal Thai Airways di Bandara Munich, Jerman

Berita Metropolitan.com, Internasional – Foto-foto Putra Mahkota Thailand saat turun dari pesawat dan disambut kru Royal Thai Airways di Bandara Munich, Jerman menuai kontroversi dan menjadi viral.

Betapa tidak. Pria bergelar Pangeran Maha Vajiralongkorn itu hanya memakai sandal, mengenakan celana jeans hampir melorot dan kaos dalam yang kekecilan. Penampilannya benar-benar tidak mencerminkan sosok calon Raja Thailand.


Dia memakai kaos warna putih yang kekecilan seolah memamerkan perutnya yang terlihat buncit dan tato yang hampir menutupi seluruh punggungnya.




Foto-foto Putra Mahkota Thailand saat turun dari pesawat dan disambut kru Royal Thai Airways di Bandara Munich, Jerman

Dalam penerbangannya ke Munich, menurut laman viral4real, Pangeran Vajiralongkorn menggunakan pesawat Boening-737. Saat mendarat dia disambut oleh kru Royal Thai Airways.

Para kru Royal Thai Airways tetap menyambut seperti layaknya pembesar kerajaan meski Sang Pangeran memakai busana yang tak pantas.


Meski rakyat Thailand menganggap pemandangan seperti ini adalah sesuatu yang ‘normal’, namun bagi orang asing ini adalah hal yang kontroversial.




Foto-foto Putra Mahkota Thailand saat turun dari pesawat dan disambut kru Royal Thai Airways di Bandara Munich, Jerman

Bagi sebagian besar netizen asing, apa yang ditunjukkan pada foto-foto tersebut tidak sepantasnya dilakukan oleh seorang calon raja. Apalagi jika menyangkut kunjungan ke negara lain.

“Dia seharusnya membetulkan celana yang dipakainya. Jika ia muncul di jalan-jalan di Munich, penampilannya itu akan dianggap seperti tunawisma atau pecandu narkoba, bukan putra mahkota,” kata salah satu pengguna Facebook.


Sementara yang lain menimpali, “Dia seperti orang yang habis dipukuli.” (Dream.co.id)




Source link



Posting Komentar

 
Top